top of page
Search
  • Writer's picturehimatekbiouts

Makrab FTB UTS 2020

Setiap tahun Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) mendapatkan calon mahasiswa dari kalangan penjuruh daerah dengan berbagai latar belakang yang berbeda. Maka setiap tahun Fakultas Teknobiologi FTB UTS selalu kedatangan wajah-wajah dan semangat yang luar biasa dari mahasiswa. Adanya latar belakang yang berbeda, menjadikan para mahasiswa untuk menerapkan dan mengasah soft skill dalam membangun kekeluargaan masyarakat Fakultas Teknobiologi dan untuk kelancarann proses akademik. Saling mengenal satu sama lain sangatlah penting untuk membangun rasa kekeluargaan sesama masyarakat Fakultas Teknobiologi demi terciptanya hubungaan yang harmoni di dalam Fakultas Teknobiologi dan saling membantu satu sama lain.






Berdasarkan hal tersebut, guna menyatukkan dan saling mengenal satu sama lain baik dari mahasiswa maupun para dosen dan staf HIMATEKBIO yang bernaung dibawah program studi Fakultas Teknobiologi. Kami berupaya membuat kegiatan malam keakraban (MAKRAB) yang bertema MABAR (maras barema) untuk menambah kedekatan dan kekeluargaan dalam kegiatan satu malam dua hari. Guna menyukseskan kegiatan ini, maka peran dan dukungan serta bantuan dari semua pihak yang terkait sangatlah di butuhkan agar kegiatan ini dapat terealisasikan dengan baik.

Kegiatan MAKRAB ini, dilaksanakan di Labu Pade dengan sasaran selluruh mahasiswa aktif Fakultas Teknobiologi. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 29 Desember 2019. Kegiatan ini di bawah naungan program kerja Himpunan Mahasiswa Fakultas Teknobiologi. Dalam kegiatan MAKRAB seluruh peserta mengikuti serangkaian acara seperti games-games, muhasabah, dan welcome party. Tujuan dari rangkaian acara pada kegiatan ini adalah untuk merekatkan kekeluargaan setiap angkatan, baik dari kakak tingkat ke adiik tingkat.

6 views0 comments

Recent Posts

See All
Post: Blog2 Post
bottom of page